Pembukaan turnamen olahraga bulu tangkis, Wali Kota Balikpapan Open 2023
Kepala Dinas Pemuda Olahraga Pariwisata Kota Balikpapan Ratih Kusuma Menghadiri Pembukaan turnamen olahraga bulu tangkis bertajuk Wali Kota Balikpapan Open 2023, Kegiatan ini dihadiri Ketua Pengurus Kota (Pengkot) Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Balikpapan Alwi Al Qadri, Kasdam VI/Mulawarman Brigjen TNI Susilo, Wakapolda Brigjen Pol Mujiyono, serta jajaran instansi vertikal lainnya. Wali Kota Balikpapan H Rahmad Mas’ud membuka turnamen olahraga bulu tangkis bertajuk Wali Kota Balikpapan Open 2023, yang digelar di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC/Dome), Senin (29/5/2023).
Dalam turnamen kali ini, sebanyak 500 atlet akan adu tangkas. Datang dari berbagai dari berbagai kota. Mulai Balikpapan, Samarinda, Kutai Kartanegara (Kukar), Bontang, Kutai Timur (Kutim), Penajam Paser Utara (PPU) dan Paser. Ada juga dari luar Kaltim. Di antaranya Banjarmasin, Makassar, Pangkep termasuk dari Pulau Jawa. Tercatat ada sejumlah nomor yang dipertandingkan. Meliputi Usia dini putra dan putri, anak-anak putra dan putri. Kemudian tunggal remaja putra dan putri, tunggal pemula putra dan putri dan tunggal taruna putra.
Dengan adanya turnamen ini tentunya bisa mencetak atlet-atlet bulu tangkis di kancah nasional maupun internasional, seperti para senior yang mengharumkan nama bangsa, Selamat bertanding junjung tinggi sportivitas.
KLIK VIDEO : Pembukaan turnamen olahraga bulu tangkis