Bagi-Bagi Takjil Gratis Disporapar dan Paskibraka Kota Balikpapan
Sebagai kepedulian terhadap sesama dan meningkatkan amal ibadah di bulan Ramadan 1439 H, Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Balikpapan Angkatan 2017 dan 2018 melakukan kegiatan Bagi-Bagi Takjil Gratis Di Seputaran Simpang Plaza Balikpapan.
Kegiatan yang dilakukan pada hari kamis 07/06/2018 jam 17:00 wita ini dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kota Balikpapan beserta Staf dan para Korps Pelatih Paskibraka Kota Balikpapan dan Satuan Anggota Brimob Polresta Balikpapan.
Makna kegiatan ini untuk memupuk semangat kebersamaan, kepedulian, persatuan dan kesatuan, khusus Paskibraka untuk melatih mental dan jiwa Nasionalis yang berwawasan kebangsaan.